10 NASEHAT SEO YANG MENYESATKAN NEWBIE - HANYA MITOS! - kuturing

Selasa, 18 Februari 2014

10 NASEHAT SEO YANG MENYESATKAN NEWBIE - HANYA MITOS!


Artikel ini mengutip perdebatan dari sebuah forum - Ada banyak sekali mitos tentang Search Engine Optimization yang beredar di luar sana. Mitos ini begitu sering diulang sampai para newbie percaya itu benar adanya. Langsung saja kita lihat satu per satu mitos tersebut.

SEO itu tentang teknik rahasia

Tidak ada yang rahasia dari SEO, semuanya dibagikan di berbagai forum. Kalau anda bertanya ke saya apa yang membedakan antara para master dan newbie, maka jawabnya sederhana saja "Yang membedakan itu pengalaman dan databasenya".
Para master mempunyai insting yang terasah karena telah melalui banyak kegagalan dan ujicoba yang berhasil. Hasil dari setumpuk ujicoba itu memberikan setumpuk database backlink yang tidak mungkin dibagikan. Kenapa tidak mungkin? Karena dengan membagikannya sama saja menjatuhkan nilai backlink itu sendiri (tindakan bunuh diri).
Jadi tidak ada yang namanya teknik rahasia, yang ada hanya pengalaman dan data rahasia.... Kalau tekniknya pada dasarnya sama saja, tinggal siapa yang bisa melakukan lebih baik dari yang lainnya.

Kepadatan Kata Kunci itu Penting

Tidak ada yang namanya kepadatan kata kunci. Algoritma robot search engine menilai seberapa alami dan bukan kepadatan kata kunci. Kalaupun ada yang ingin menterjemahkan alami sebagai kepadatan kata kunci yang benar, maka pertanyaannya berapa persenkah itu? Dan apa kriteria menentukan persen itu? Google sendiri membantah adanya masalah kepadatan kata kunci. Penjelasan resmi dari Google adalah....
"Saat anda menyebutkannya dua atau tiga kali jelas itu adalah penting, tetapi penyebutan selanjutnya tidak berpengaruh banyak lagi, dan grafiknya semakin datar. Bahkan jika anda terus menyebutkannya akan dianggap sebagai penimbunan kata kunci, dan grafik akan mulai terjun bebas. Jadi berhentilah memikirkan berapa persen dan lakukan saja sewajarnya"

Content is the King?

Benar sekali bahwa isi adalah raja, tapi banyak yang memahaminya dengan cara yang salah. Kualitas dari Isi memang sangat perlu agar pengunjung menyukai blog kita, tapi jangan sampai perhatian terpusat dominan pada isi saja.
Bagaimanapun seseorang tidak bisa menjadi raja jika tidak mempunyai pendukung. Jadi jika anda bisa memperbaiki faktor pendukungnya, maka artikel dengan sendirinya akan menjadi raja. Faktor pendukung itu ada lebih dari 200 faktor, tapi yang utama adalah Optimasi Onpage dan Backlink

Melakukan Submit ke Search Engine

Ini asli sampah. Tidak perlu sama sekali melakukan ini. Jika anda bisa mendapatkan backlink ke website anda, maka otomatis submit tidak diperlukan. Sebaliknya jika anda tidak bisa mendapatkan backlink ke website anda maka otomatis submit juga tidak berguna, karena website saudara juga tidak akan muncul pada halaman SERP Google, dan kawan-kawan. Jadi jangan buang waktu anda untuk submit website dan menunggu terindeks, cari saja backlink buat website anda.

JAMINAN POSISI SERP GOOGLE NOMOR 1?

Jangan percaya dengan isapan jempol "Kami bisa menjamin posisi nomor 1 di Google". Kalaupun nomor satu untuk kata kunci apa dulu? Kalau kata kunci "Mamat orang ganteng sekota bogor"....dua hari dari sekarang juga pasti bisa jadi nomor satu....tapi apakah gunanya kata kunci sampah seperti itu? Siapa yang mau mencari kata kunci seperti itu?
Lalu bagaimana jika ada yang menyajikan tampilan grafis dari Histats.com yang menunjukkan keberhasilan teknik SEO yang dilakukannnya? Bagaimana jika mereka mengaku mendapat ribuan kunjungan per hari? Kalau sejak awal mereka sudah niat berbohong, kenapa harus tanggung dengan grafik? Foto saja bisa diedit apalagi cuma grafik.

Agar tidak tertipu sebaiknya cek berapa alexa rank mereka, jika lebih besar dari 300.000 jangan percaya kalau mereka pengunjungnya udah ribuan....apalagi jika mengaku sudah tembus 5.000 sampai 10.000 per hari...itu butuh alexa 100 ribuan....

Backlink Cukup Untuk Posisi #1

Sama dengan "content is the king" tadi yang membutuhkan ratusan faktor lainnya, backlink juga demikian. Jadi SEO adalah pekerjaan yang menyeluruh. Memang posisi nomor satu bisa dikuasai dengan backlink, dengan catatan bahwa kompetitor anda tidak ada yang serius. Jika ada kompetitor yang melakukannya SEO secara menyeluruh, maka anda pasti tersingkir jika hanya mengandalkan backlink.

Validasi dari W3C itu penting!

Ini bohong, tidak ada hal yang begitu dramatis membedakan antara yang tidak tervalidasi dengan yang tervalidasi. Saya tertipu dengan yang ini. Setelah mempelajari seminggu cara memvalidasinya, hasilnya sama saja. Blog tidak tervalidasi bisa bersaing sama baiknya. 

Mesin Pencari lebih menyukai halaman Statis daripada Dinamis

Ini masalah yang sudah ketinggalan zaman. Dulu mesin pencari memang kesulitan mengikuti link dinamis dari sebuah halaman PHP yang memakai tanda "?" seperti pada contoh berikut: www.mydomain.com/link.php?action=view&var=new&country=europe. Tapi sekarang tidak lagi. Google bahkan mengatakan bahwa masalah pada pengindeksan justru bisa saja terjadi jika kita mencoba membuat link dinamis terlihat statis. Jadi sebaiknya lebih hati-hati saat mencoba melakukan rewrite pada URL webpage anda.

Meta keywords itu penting!

Dulu iya, sekarang tidak lagi. Google menganggap meta keyword tidak bisa diandalkan karena banyaknya webmaster yang opportunis. Sekarang yang ditekankan oleh Google hanya untuk menjaga "title tag" dan "meta description" setiap webpage dari website anda unik (berbeda satu sama lain).

Pagerank Tinggi Mutlak Perlu Untuk Posisi!

Sekarang tidak lagi. Pagerank 0 pun bisa bersaing sangat baiknya. Googe sepertinya telah memperbaharui Algoritmanya sehingga pagerank tidak terlalu dominan. Google berusaha membuat sistem agar pengalaman pengunjung menjadi indikator terbaik mengukur sebuah halaman website. Jadi jangan habiskan pikiran dan waktu anda untuk memusingkan pagerank....

Jadi itulah semua mitos yang masih dijual beberapa orang sampai saat ini....membuat para newbie pusing tujuh keliling untuk hal-hal yang tidak ada gunanya sama sekali.
Like the Post? Do share with your Friends.

0 komentar:

Artikel terbaru

Berita Handphone

More on this category »

Berita Internet & Web

More on this category »

Teknik Hacking

More on this category »

Berita Robot

More on this category »

Berita Pemrograman

More on this category »

Berita kamera

More on this category »