Sony Xperia Z2 Resmi Diperkenalkan, Hadir dengan Layar 5.2 Inci dan Kamera 20.7 MP yang Mampu Merekam video 4K HD - kuturing

Senin, 03 Maret 2014

Sony Xperia Z2 Resmi Diperkenalkan, Hadir dengan Layar 5.2 Inci dan Kamera 20.7 MP yang Mampu Merekam video 4K HD

Suksesor smartphone Sony Xperia Z kini resmi telah diperkenalkan di ajang MWC 2014. Smartphone bernama Xperia Z2 tersebut pun hadir dengan beberapa perubahan dan ada pula yang masih sama dengan pendahulunya.
sony_xperia_z2

Presiden sekaligus CEO Sony Mobile, Kunimasa Suzuki mengatakan bahwa Xperia Z2 hadir dengan desain premium yang lebih bagus ketimbang pendahulunya. Tak hanya secara desain, smartphone ini juga menawarkan teknologi canggih.
Kamera 20.7MP di bagian belakangnya, mampu merekam video 4K HD. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan headset noise cancellation yang dijual secara terpisah. Dan seperti pendahulunya, smartphone ini memiliki fitur tahan air, namun dengan layar yang lebih besar yakni 5.2 inci.
Selanjutnya, handphone ini menggunakan prosesor Snapdragon 801 quad core berkecepatan 2.3GHz dan ditunjang oleh RAM 3GB. Selanjutnya, terdapat memori internal 16GB dan baterai berkapasitas 3200 mAh yang mampu bertahan selama 19 jam talk time.
sony-xperia-z2-slim
via NDTV
Like the Post? Do share with your Friends.

0 komentar:

Artikel terbaru

Berita Handphone

More on this category »

Berita Internet & Web

More on this category »

Teknik Hacking

More on this category »

Berita Robot

More on this category »

Berita Pemrograman

More on this category »

Berita kamera

More on this category »