Peran YouTube sebagai media
sosial video streaming paling populer di dunia saat ini kabarnya baru
saja mendapat apresiasi yang bagus sekaligus pengakuan dari Academy of
Television Arts and Sciences berupa penghargaan Emmy untuk kategori
Technology and Engineering.
Menurut laporan yang dilansir oleh CNET,
tingginya volume pengolahan video yang Youtube kelola selama ini
tampaknya telah menjadi acuan bagi lembaga akademi tersebut untuk
mempersembahkan Emmy Award kepada Youtube. Dan untuk penyerahan
penghargaannya sendiri kabarnya telah dilangsungkan pada hari Rabu pekan
yang lalu.
Sementara seperti yang diungkap oleh
Jason Gardtke yang saat ini menjabat sebagai engineering director of
video infrastructure group, penghargaan ini dinilainya sangat bagus
terutama bagi orang-orang yang bekerja di belakang layar. Hal ini
tentunya akan menambah motivasi tersendiri untuk mencapai sesuatu yang
lebih baik lagi di masa yang akan datang.
Untuk setiap menitnya saja, setidaknya
pengguna YouTube yang meng-upload sekitar 100 jam video. Sedangkan enam
miliar jam video kabarnya telah ditonton oleh 1 miliar orang lebih per
bulannya.
Penghargaan Engineering Emmys yang telah
diberikan secara rutin sejak tahun 1949 ini, kabarnya memang telah lama
ditunggu-tunggu oleh YouTube.
0 komentar:
Posting Komentar