Salah satu produk dari Google, yakni Latitude kini
secara resmi tak lagi beroperasi. Sebelumnya pihak Google telah
mengumumkan pemberhentian layanan tersebut beberapa minggu kemarin.
Penghentian layanan tersebut pun dilakukan sesuai dengan jadwal yang
sudah ditetapkan. Google secara resmi menghentikan layanan Latitude
tersebut pada 9 Agustus kemarin.
Pihak Google mengatakan dengan penghentian tersebut, layanan Latitude
kini tak bisa digunakan. Sebagai gantinya, fitur Google Latitude kini
secara langsung terintegrasi pada Google Maps.
Dengan penghentian layanan ini, pengguna Latitude tidak akan bisa
sharing lokasi menggunakan tool ini. Dan dengan langkah ini, nampaknya
Google berusaha untuk mengajak para user Latitude beralih ke Google+.
0 komentar:
Posting Komentar